ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU HAMIL TRIMESTER III DI TPMB ANGGI AMILIA KOTA JAMBI TAHUN 2025

Downloads

Downloads per month over past year

AFRILA, LUSI (2025) ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU HAMIL TRIMESTER III DI TPMB ANGGI AMILIA KOTA JAMBI TAHUN 2025. Diploma thesis, POLTEKKES KEMENKES JAMBI.

[thumbnail of COVER LUSI AFRILA.pdf] Text
COVER LUSI AFRILA.pdf

Download (28kB)
[thumbnail of HAL PERSETUJUAN.pdf] Text
HAL PERSETUJUAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (59kB)
[thumbnail of BAB 1.pdf] Text
BAB 1.pdf

Download (93kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf

Download (458kB)
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf

Download (13kB)
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (80kB)
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (33kB)
[thumbnail of BAB V1.pdf] Text
BAB V1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (20kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (19kB)
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (685kB)

Abstract

Nyeri punggung merupakan keluhan umum yang dialami oleh ibu hamil, terutama pada trimester ketiga, dengan prevelensi global nyeri punggung pada ibu hamil mencapai 76% (WHO, 2018), data dari Profil Kesehatan Provinsi Jambi Tahun 2020 menunjukkan bahwa 50,23% ibu hamil mengalami masalah yang serupa. Kondisi ini dapat mengganggu aktivitas sehari-hari dan menurunkan kualitas hidup ibu hamil. Di TPMB Anggi Amilia Kota Jambi mencatat adanya kasus nyeri punggung pada ibu hamil yang memerlukan penanganan yang tepat.

Tujuan panelitian untuk mengukur pengaruh kompres air hangat dalam mengurangi intensitas nyeri punggung pada ibu hamil trimester III di TPMB Anggi Amilia Kota Jambi, yang diukur menggunakan skala NRS. Metode penelitian menggunakan kuesioner NRS, subjek penelitian Ny. E ibu hamil trimester III di TPMB Anggi Amilia Kota Jambi yang mengalami nyeri punggung. Asuhan dilakukan pada tanggal 19 hingga 25 Mei 2025 intervensi yang dilakukan untuk mengatasi nyeri dengan melakukan kompres air hangat.

Asuhan kebidanan yang diberikan pada Ny. E dilakukan sebanyak 6 kali kunjungan, intervensi yang dilakukan kompres air hangat, Ny. E mengalami penurunan nyeri punggung menggunakan pengukuran nyeri NRS menunjukkan pengukuran dari skor 5 menjadi 1 yang memungkinkan Ny. E untuk beraktivitas dengan lebih nyaman.

Pemberian kompres air hangat dapat mengurangi nyeri punggung pada ibu hamil. Disarankan bagi tenaga kesehatan untuk memberikan edukasi tentang penanganan nyeri punggung non-farmakologis dan menerapkan kompres air hangat sebagai teknik untuk mengatasi nyeri punggung ibu.

Item Type: KTI, Skripsi, Tesis, Disertasi (Diploma)
Uncontrolled Keywords: NYERI PUNGGUNG BAGIAN BAWAH PADA IBU HAMIL TRIMESTER III
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Jurusan Kebidanan > D3 KEBIDANAN
Depositing User: LUSI AFRILA
Date Deposited: 20 Jan 2026 06:38
Last Modified: 20 Jan 2026 06:38
URI: http://eprints.poltekkesjambi.ac.id/id/eprint/1312

Actions (login required)

View Item
View Item